Video Tank Rusia Lindas Mobil Warga Ukraina dengan Lansia di Dalamnya

Video Tank Rusia Lindas Mobil Warga Ukraina dengan Lansia di Dalamnya

Video yang beredar di media sosial Twitter memperlihatkan satu unit tank Rusia melindas mobil milik seorang warga lansia Ukraina di Kiev.

Dalam video yang diunggah akun @Balshone pada hari Jumat (25/2/2022), tampak sebuah mobil sedan hitam yang melaju di lajur kanan hendak melewati tank di depannya.

Namun, tank yang sedang berada di lajur tengah dari arah berlawanan itu tiba-tiba mengubah arah dan melindas mobil tersebut.

Orang-orang di sekitar perekam video terdengar berteriak ketakutan saat insiden terjadi.

Tank Rusia kemudian mundur setelah melindas mobil, dan semakin menghancurkan kendaraan itu.

Tank itu diyakini sebagai Strela-10, kendaraan anti-pesawat yang digunakan oleh tentara Rusia.

Pengemudi mobil sedan itu adalah seorang pria lansia. Ternyata ia masih hidup meski mobilnya hancur total, kemudian dibantu warga untuk menariknya keluar.

Dikutip dari Daily Mail pada Sabtu (26/2/2022), sekelompok pria tampak menggunakan peralatan termasuk kapak dan linggis untuk mengevakuasi korban.

Tidak diketahui seberapa parah luka-lukanya, tetapi yang pasti kendaraannya hancur total.

Sebuah video berbeda menunjukkan pria tua yang sama terperangkap di dalam mobil yang hancur dengan atapnya yang sudah robek, jendela pecah, dan ban hancur karena dilindas tank.

“Saya melihat kendaraan lapis baja dan ada tembakan otomatis,” kata warga Kiev bernama Viktor Berbash (58).

“Itu (tank Rusia lindas mobil) bukan kebetulan, itu untuk bersenang-senang, tidak perlu melakukannya,” kata Berbash.

“Dan (tank) itu baru saja menabrak mobil ini. Berhenti, mundur lagi, dan melaju lagi.”

Kantor berita AFP kemudian melaporkan, ada mayat pria berpakaian sipil tergeletak di trotoar dekat lokasi tank Rusia lindas mobil.

Insiden tank Rusia melindas mobil terjadi pada distrik Obolon Kiev pada Jumat (25/2/2022). Tank itu diyakini dikemudikan oleh “penyabot” yang pro-Rusia.

Bagikan ke media sosial :